Menpora @KRMTRoySuryo : Dunia Harus Tahu Gabus Pucung Khas Betawi-Bekasi

Salah satu yang menjadi kuliner kebanggaan Bekasi adalah Gabus Pucung. Rupanya, makanan legenda khas Betawi-Bekasi ini berkesan bagi Menteri Pemuda dan Olahraga, Roy Suryo.

“Saya baru pertama kali mencicipinya, dan Gabus pucung memang enak sekali. Itulah kearfian budaya, makanya saya sengaja makan gabus pucung, dan setiap daerah itu kan punya pariwisata yang bisa disampaikan dengan makanan dan kesenian, dan ini lah yang harus dunia tahu,” katanya di sela-sela acara Gelar Karya Pemuda Bekasi, Sabtu (27/9)

Perkataan Roy Suryo itu pun langsung disambut tepuk tangan meriah para tamu undangan yang hadir.

“Hidup Pak menteri, Hidup Gabus pucung,” teriak salah seorang warga. (joy)

Ini lho gabus pucung yang kudu menduniaa....
 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Menpora @KRMTRoySuryo : Dunia Harus Tahu Gabus Pucung Khas Betawi-Bekasi"

Posting Komentar