@MeyrickWill Sang Street Food Chef Mencicipi Kerak Telor & Asinan Betawi


GoBetawi.com - Ketertarikan Will Meyrick pada bumbu Asia membawanya berkeliling Asia Tenggara. Ia tidak belajar memasak di cooking school atau chef ternama melainkan dari rumahtangga. Masuk ke pelosok kota dan memasak langsung bersama penduduk asli membuatnya makin mencintai Asia.

“Buat saya street food lebih memikat karena lebih otentik dan dari situlah saya bisa memperoleh nuansa budaya sebuah hidangan. Dari proses membuat hingga menyajikan. Apalagi jika dimasak segar setiap hari makanan kaki lima lebih sehat..” tutur pria 35 tahun yang berdarah Inggris dan dibesarkan di Australia ini.
 
Dalam Akun twitter pribadinya Will Meyrick memposting photo dirinya sedang menikmati Asinan Betawi dan Kerak Telor.


Sebuah resto berkonsep Asia juga sedang ia siapkan untuk dibuka di Jakarta. 'Saya puas, bangga dan bersyukur dengan hidup saya saat ini,' demikian tutupnya.


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "@MeyrickWill Sang Street Food Chef Mencicipi Kerak Telor & Asinan Betawi"

Posting Komentar